• PONDOK PESANTREN QOTRUN NADA
  • Berkhidmat Untuk Ummat

KABAR QOTRUN NADA

Haflatul Hidzaq

Sebuah impian almarhum almagfurllah buya yang berusaha kami wujudkan, berawal dari sebuah do'a dan kini sekarang terwujud tanpa duga. Do'a yang kini menjadi nyata walau kini belum sempurna. Takdir yang slalu memberikan yang terbaik walau kita jauh dari kata baik.

Tak terasa 2 tahun telah berlalu melewati hari-hari penuh perjuangan dalam menghafal al-qur'an. Bukan suatu hal yang mudah bagi kami untuk melaluinya. Banyak waktu yang harus di korbankan bahkan air mata yang berjatuhan demi sebuah kesaksian, dengan tekad yang kuat dan keyakinan bahwa semua ini mempunyai titik tujuan yang mengharukan.

Dan setelah penantian panjang, tepatnya 23 Juni 2022 sebuah kesempatan datang kepada kami, mulailah langkah perjuangan untuk mewujudkan suatu mimpi yang telah lama dinanti, bermula dengan ujian tasmi'   dan banyak melatih diri agar tidak mengecewakan di hari nanti.

1 bulan pun berlalu... tepatnya di tanggal yang sama di malam yang di terangi rembulan dan terpaan angin malam, langit pun ingin berkata namun ia hanya dapat menurunkan air mata saat di lantunkan ayat suci yang sangant bermakna.

Dengan tanda-tanda kehadirannya yang hanya bisa di rasakan, namun kami percaya, engkau pasti hadir untuk melihat segala yang di peruntukkan untukmu. Sedih, senang, haru pun menjadi satu di dalam diri ini, entah apa yang terbenak dipikiran namun hati ini hanya berucap "ini adalah hadiah yang di peruntukkan untukmu wahai buyaku, semoga engkau meridhoi kami untuk meneruskan perjuangan ini hingga ajal berkata "cukup" "

 

 

Muharram 1444 H

 

Untuk merayakan datangnya tahun baru islam hijriyah, dengan niat menyambung beriring serangkaian harapan baru yang tertoreh, untuk maju dalam tahun mendatang, Pondok Pesantren Qotrun Nada mengadakan sebuah acara berpanggung "The miracle of muharram 1444 H" karena banyaknya kejadian kejadian di dalam bulan muharran ini sebagai pengawal tahun. Acara ini tentu di ikuti oleh seluruh masyarakat Qotrun Nada.

 Bermula dengan pembacaan do'a akhir tahun pada sore hari sebelum maghrib dan dilanjut dengan membaca do'a awal tahunnya setelah azan magrib berkumandang. Pembacaan do'a bersama, baik para santri maupun majlis gurh yang bertempat di lapangan utama putra, dan dipimpin langsung oleh sang pengasuh, Gus Muhammad Irfan Zidny LC

 Serangkaian acara "The miracle of muharram" dibuka pada malam hari Jum'at, 29 Juli 2022 yang berisikan berbagai macam penampilan dan beraneka perlombaan untuk saling memeriahkan, bersemangat bersama untuk mengawali awal tahun dengan berbagai harapan baru dan semngat baru juga tentunya. Perlombaan seperti marawis, rebana, tari saman, dan lantunan nasyid yang du tampilkan pada acara ini pula, dengan mengupas bakat bakat santri dan dituangkanlah di acara nan megah ini.

10 Muharrom 1944 H jatuh bertepatan pada hari Senin, 8 Agustus 2022. Setelah melaksanakan sholat Isya' berjamaah, dengan dibimbing oleh pengurus, ustadz dan ustadzah, seluruh santri Qotrun Nada diarahkan untuk menuju lapangan utama pada pukul 19.30 WIB. Semua berkumpul di lapangan asrama putra untuk bersama-bersama membaca "Hasbunallah Wa Ni'mal Wakil Ni'mal Maula Wa Ni'man Nashir" sebanyak 100×, dan pada 10 Muharom seluruh santri Qotrun Nada dianjurkan untuk berpuasa. Kemudian, dilanjutkan oleh pengajian rutin hari senin yang dipimpin oleh Abuya Habib Abu Bakar bin Hasan Al-Attas Azzabidi. Setelah semua acara selesai, santri Qotrun Nada kembali ke kamarnya masing-masing untuk beristirahat, serta persiapan diri untuk acara di esok hari.

Esoknya, yakni 11 Muharom 1444 H/9 Agustus 2022, acara berlanjut, yakni pembagian santunan yatim santri putra dan putri pondok pesantren Qotrun Nada. Donatur di sini bersifat terbuka, yakni dari keluarga besar Qotrun Nada, serta masyarakat luar yang memang mau menyisihkan sedikit hartanya di jalan Allah SWT untuk dibagikan kepada anak-anak yatim.

 

Tulisan Lainnya
PRAMUKA QOTRUN NADA KEMBALI REBUT PIALA DI PERLOMBAAN PRAMUKA

Oleh:Jurnalis Team Sinar di ufuk timur menyapa dunia, memantulkan cahayanya penopang semangat bagi tiap-tiap insan. Detik itu, merupakan langkah pasukan khusus Ambarawa berangkat menuj

21/11/2023 16:26 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 447 kali
KUNJUNGAN DAN SILATURAHMI KAPOLRES METRO DEPOK KOMBES POL H. AHMAD FUADY, SH, SIK, MH BESERTA JAJARAN

  OLEH : JURNALIS TEAM Menjadi santri, tak selamanya akan berfigur sebagai seorang guru. Menjadi santri, tak hanya mumpuni dalam bidang dakwah. Banyak para alumni santri yang akh

19/11/2023 23:49 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 244 kali
PAMERAN BUKU ISLAMIC BOOK FAIR DI ISTORA SENAYAN

oleh: Jurnalis Team Jika mengingat, maka bacalah. Jika ingin diingat, maka menulislah. Salah satu ekstrakurikuler yang ada di Pondok Pesantren Qotrun Nada adalah jurnalistik. Jurnalist

02/10/2023 10:18 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 436 kali
DUA DEKADE IKQNADA (Ikatan Keluarga besar Qotrun Nada)

Oleh: Zainal Abidin Alumni ke-6 (The galaxy 608) Dua Dekade IKQNADAAda, Bardaya, Menggema dan Berlipat Ganda. 2 Dekade atau 20 tahun bukan merupakan perjalanan yang sebentar bagi suat

05/07/2023 10:39 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 461 kali
SHADOWING CONTEST

By: Chintya Ahmad Gustirani      Bagi yang belum tau, Shadowing hampir mirip dengan lypsinc, yang membedakan adalah Shadowing mengharuskan kita untuk mengikuti sebuah v

23/06/2023 14:46 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 383 kali
MUSABAQAH QIRA'ATUL KUTUB

Oleh: Najwa aulia      Pada tanggal 22 Mei 2023 diadakan sebuah lomba membaca kitab kuning atau musabaqoh Qiroatul kutub / mqk setingkat kota Depok yang dilaksanakan di

11/06/2023 16:52 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 1008 kali
KABAR QOTRUN NADA

TAWAQUFAN PENGAJIAN SEMENTARA DAN PERESMIAN GENSET OLEH ABUYA AL-HABIB ABU BAKAR BIN HASAN AL-ATAS AZ-ZABIDI           Tak terasa hari berganti bulan, bulan

15/02/2023 21:39 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 443 kali
PUS-Q (Pemilihan Umum Santri Qotrun Nada)

      Kalau Indonesia punya pemilu kalau Qotrunnada punya? Yups, Qotrunnada punya PUS-Q bagi yang belum tahu PUS-Q adalah singkatan dari pemilihan umum santri Qotru

16/01/2023 12:05 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 566 kali
KABAR QOTRUN NADA

Hari Guru Nasional Hari guru nasional atau dalam bahasa Inggris disebut national teacher's day adalah harinya para guru se-indonesia. Hari tersebut selalu diperingati setiap tahun pa

14/12/2022 07:46 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 545 kali
KABAR QOTRUN NADA

PERINGATAN PEKAN HARI SANTRI NASIONAL 2022 Kemerdekaan Indonesia tidak bisa luput dari perjuangan para pahlawan – pahlawan yang berani mati demi kemerdekaan negara ini, bahkan

13/11/2022 21:10 - Oleh TIM REDAKSI JURNALIS PPQN - Dilihat 563 kali